karinaherdani. Diberdayakan oleh Blogger.
  • Home
  • Sponsored Post
  • Features Blog
    • Beauty Tips
    • Skin Care
    • Body Care
  • Disclaimer
  • Contact
  • Instagram

Karina Herdani

wardah perfect bright

Produk basic skincare yang menurut gue susah-susah gampang dan agak random buat cocok tuh, produk cleanser a.k.a produk pembersih wajah. Setelah mengalami jerawat pertama kalinya di tahun 2016 dan menemukan sumber masalah utama dari penyebab jerawat gue ternyata gara-gara produk cleanser yang gue pakai ternyata kurang membersihkan wajah gue secara maksimal huhu. Padahal waktu itu gue udah melakukan yang namanya double cleansing loh, meski waktu itu belum terlalu trend namanya seperti yang kita tahu sekarang. Gue selalu pakai make up remover atau yang sekarang lebih populer namanya sebagai Micellar Water dan di lanjut membersihkan muka dengan memakai facial wash. Memang sih produk pembersih wajah pada jaman itu, khususnya untuk make up remover atau micellar water cukup terbatas dan tidak terlalu banyak variasinya. Untungnya, sekarang ini sudah banyak variasi dari Micellar Water yang bagus dan salah satunya ada dari brand Wardah. Duh, siapa yang tidak tahu brand legenda satu ini hehe. Jujur gue suka banget sama Wardah sekarang ini karena mereka selalu melakukan pembaharuan di setiap varian produk mereka menjadi lebih baik dan juga formulasinya banyak di upgrade menjadi lebih bagus. Salah satunya di produk Perfect Bright Series mereka yang terbaru yang sekarang ini diformulasikan lebih baik dari Perfect Bright Series mereka terdahulu. Sekarang, Wardah Perfect Bright Series terbaru diformulasikan dengan 4x Bright Berries yang kaya akan antioksidan dan bisa membuat kulit instant cerah. Gue memilih untuk mencoba dua produk cleanser dari Wardah Perfect Series yang terbaru ada Wardah Perfect Bright + Tone Up Micellar Water dan juga Wardah Perfect Bright + Smooth Glow Creamy Foam. Duo produk untuk double cleansing ini gue pilih karena gue memang cukup picky soal masalah produk cleanser. Mau tahu gimana performanya di kulit gue? Baca sampai habis yah!

SEKILAS MENGENAI WARDAH PERFECT BRIGHT SERIES TERBARU

wardah perfect bright

"Wardah Perfect Bright hadir dengan formula terbaru, yaitu 4x Bright Berries yang kaya akan Vitamin B3, Vitamin C, dan Vitamin E. Di dalamnya, terkandung empat jenis buah beri, yakni cranberry, acai berry, goji berry, dan amethyst berry. Wardah Perfect Bright Series yang kini telah disempurnakan dengan formula dan kemasan terbaru. Lebih ampuh dalam mencerahkan dan menyehatkan kulit wajah dengan formula 4x Bright Berries yang lebih efektif untuk mencerahkan wajah."

Wardah Perfect Bright Series terbaru hadir dalam delapan rangkaian produk, yakni:
  • Wardah Perfect Bright Bright + Tone Up Micellar Water
  • Wardah Perfect Bright Cooling Bright Jelly Face Wash
  • Wardah Perfect Bright Creamy Foam Bright + Oil Control
  • Wardah Perfect Bright Creamy Foam Bright + Smooth Glow
  • Wardah Perfect Bright Super-Glow Berry Serum
  • Wardah Perfect Bright Moisturizer Bright + Oil Control Spf 30 PA+++
  • Wardah Perfect Bright Moisturizer Bright + Smooth Glow SPF 30 PA+++
  • Wardah Perfect Bright Night Glow Moisturizer

WARDAH PERFECT BRIGHT + TONE UP MICELLAR WATER

"Micellar pembersih dengan jutaan micelles pencerah yang membersihkan wajah dari make up, kotoran dan minyak berlebih dengan lembut. Formulanya menyegarkan, menutrisi dan menjadikan kulit tampak lebih cerah seketika setelah pemakaian."

wardah perfect bright tone up micellar water

wardah perfect bright tone up micellar water

Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini dikemas dalam kemasan tabung yang bentuknya agak pipih dilengkapi dengan tutup fliptop. Kemasannya jauh lebih kelihatan fresh dan juga desainnya terlihat youthful. Warnanya didominasi warna biru dan juga putih di bagian tutupnya. Ukurannya sendiri 100 ml cukup compact dan juga handy kalau ingin dibawa berpergian. Untuk informasi produknya juga sudah diberikan secara lengkap dibagian belakang kemasannya.


Kandungan yang terdapat pada Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini terdapat 4x Bright Berries kombinasi  dari 4 macam berry (Cranberry, Acai Berry, Goji Berry, & Amethyst Berry) yang kaya akan kandungan Vit B3, Vit C, dan Vit E yang formulanya bantu mencerahkan, menutrisi, serta bantu meratakan warna kulit bekas jerawat. Selain itu terdapat kandungan lain yang terdapat pada Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini yang akan gue highlight dibawah ini :
  • Niacinamide, kandungan yang dipercaya bisa memperkuat skin barrier, anti-inflamasi dan juga membantu mengatasi jerawat.
  • Allantoin, kandungan yang bisa menjaga kelembapan pada wajah dan juga bisa menenangkan kulit.
  • Vitamin Micelles, micelles adalah molekul-molekul minyak yang berukuran sangat kecil seperti butiran mikro yang tersimpan dalam air yang lembut. Manfaat dari micelles sendiri adalah mengangkat kotoran secara menyeluruh dan juga menutrisi kulit karena kaya akan kandungan Vitamin B3, Vitamin E, Vitamin B5 dan Vitamin C.
  • Biosaccharide Gum, kandungan yang melembapkan wajah, anti-inflamasi dan juga mengatasi kemerahan pada wajah.
Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water sudah di uji secara dermatologis, bebas dari kandungan alcohol dan cocok digunakan untuk semua tipe kulit bahkan kulit sensitive sekalipun. 


Untuk tekstur dari Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini watery kalau dilihat tuh seperti air mineral, bening tidak berwarna, saat di aplikasikan ke wajah ada sedikit sensasi efek licinnya. Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini bukan tipe micellar water yang lengket dan berminyak yang sering gue temui. Kalau di kocok akan ada buih busanya sama seperti micellar water kebanyakan. Wanginya sendiri cukup segar dengan wangi manis dari buah berry.



Performa dari Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini menurut gue bagus dan bikin gue cukup terkesima sih hehe. Saat gue pakai ini dengan kondisi full make up, Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini cukup bagus dalam membersihkan seluruh make up gue. Formulasinya juga ringan di wajah, ngga bikin pedih di area mata, dan juga setelah selesai membersihkan wajah pakai Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water wajah gue tuh kaya berasa bersih banget. Dibagian maskara sih memang agak sedikit effort karena ini bukan micellar water tipe dual phase yang ada oilnya. Saran gue sih pakai micellar waternya agak banyak, kalau kalian pakai kapas yang rada tebal saran gue dibagi dua aja untuk kapasnya untuk bisa lebih maksimal bersihinnya. Buat klaimnya yang bilang ada efek instant cerahnya menurut gue sih iya, karena after pakai si Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water wajah gue berasa kaya cerahan gitu. Pokoknya gue beneran terkesima sama formulasi Micellar Water terbaru dari Wardah ini.

WARDAH PERFECT BRIGHT + SMOOTH GLOW CREAMY FOAM

"Inovasi terbaru dari Wardah, kini hadir foam pencerah yang bersihkan wajah dari kotoran dan debu secara menyeluruh sekaligus melembapkan dan melembutkan kulit untuk wajah tampak cerah, lembut, dan glowing. Wardah Perfect Bright Creamy Foam Bright + Smooth Glow, bersihkan dengan lembut, kulit glowing dari luar dan dalam!"



Kemasan dari Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam ini dikemas dalam kemasan tube pipih berukuran 100ml dengan tutup fliptop. Untuk kemasannya di dominasi oleh warna biru dan putih dengan cover desain yang mirip seperti micellar waternya. Kesan desainnya yang sekarang lebih fresh dan juga terlihat sangat berbeda dari kemasannya yang terdahulu yang agak plain. Untuk bagian informasi mengenai produknya sudah lengkap ada dibagian belakang kemasannya.


Kandungan yang terdapat dalam Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam ini ada 4x Bright Berries yang kaya akan Vit B3, C, dan E untuk membuat kulit lebih cerah, sehat dan glowing. Selain itu, ada beberapa kandungan lagi yang akan gue highlight dibawah ini :
  • Glow Boost Technology, teknologi yang diciptakan untuk melembapkan kulit, menghaluskan tekstur kulit secara optimal agar lebih lembut, terasa supple dan kulit lebih glowing.
  • Sodium PCA, salah satu kandungan yang fungsinya sebagai pelembab alami untuk kulit lebih kenyal dan halus
  • Olive Oil, kandungan ini membantu membuat kulit halus, lebih bersih dan wajah masih terasa lembap tanpa rasa kering ketarik.
Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam sudah di uji secara dermatologis, bebas dari kandungan alcohol, tidak memakai kandungan SLS dan juga bisa dipakai untuk semua jenis kulit. 


Tekstur dari Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam ini sesuai sama namanya creamy dengan warna putih susu yang mirip seperti whip cream. Saat di campur dengan air buih busanya banyak dan lembut yang mirip seperti whip cream yang sudah di kocok. Wanginya juga enak banget mirip banget kaya permen sugus, wangi manis berry-nya lebih kecium dan super segar banget buat aromanya. 



Untuk performa dari Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam ini menurut gue bagus. Gue suka sensasi membersihkan pakai Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam ini aromanya bikin rileks dan juga daya membersihkannya juga cukup bagus. Setelah dibilas pun ngga meninggalkan residu yang tertinggal di wajah. Kulit jauh berasa lebih segar, lebih lembut dan ngga bikin wajah jadi ketarik atau kesat. Pakai ini juga ngga perlu banyak cukup sebiji jagung aja dan sudah melimpah busanya. Buih busanya sendiri smooth banget menurut gue beneran mirip whipped dan ngga terlalu bikin efek pedih di mata. Ada efek instant cerah dan membuat wajah glowing menurut gue saat pakai si Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam ini. So far, gue cukup suka sama formulasinya sih ngga ada efek licin di wajah saat di bilas dan juga efek instant cerahnya langsung terlihat. 

FINAL REVIEW

Sejujurnya ngga ada ekspektasi apapun saat mencoba Wardah Perfect Bright Series terbaru ini, terutama Micellar Water-nya. Gue dulu sempet mencoba kedua varian micellar water dari Perfect Bright series mereka terdahulu cuma kurang suka dengan formulasinya. Masih membuat mata gue perih, lengket dan masih tersisa untuk sisa kotoran make up di wajah. Saat gue mencoba Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water yang terbaru, gue lumayan terkesima dengan performanya. Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini ngga membuat mata gue perih kaya orang nangis abis di tinggal pacar hehe. Hampir semua micellar water yang pernah gue coba membuat mata gue perih sampai mengeluarkan air mata. Namun, si Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini ngga membuat mata gue perih sama sekali terhura pokoknya. 

Selain itu, Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water ini ngga membuat kesan lengket di kulit yang bikin ngga nyaman saat dipakai. Juga, daya bersihnya sih harus gue akui ini bagus untuk ukuran micellar water yang gue pakai. Sejujurnya gue bukan fans micellar water karena daya membersihkannya yang menurut gue kurang banget. Rata-rata masih menyisakan sisa make up di wajah atau bahkan kaya ngga membersihkan apapun huhu. Tapi, ngga berlaku untuk Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water yang terbaru ini, menurut gue sangat oke untuk daya bersihnya dan ngga banyak menyisakan residu kotoran yang tertinggal di wajah. Untuk performa Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam ini gue pikir kaya gentle cleanser kebanyakan yang selalu meninggalkan kesan licin di wajah meski sudah di bilas. Namun, ternyata daya bersihnya sebagus itu. Ngga ada feels licin sesudah di bilas dan juga ngga meninggalkan kesan kesat atau ketarik di wajah.

Sesuai dengan klaimnya Wardah Perfect Bright Smooth Glow Creamy Foam ini membuat wajah gue lebih supple, glow dan juga masih ada lembapnya di wajah. Begitu pun dengan Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water membuat wajah gue jadi instant cerah sehabis pakai ini. Semoga sih Wardah bikin kemasan Micellar Water dengan ukuran lebih besar tapi harganya harus ramah kantong pastinya hehe. Buat yang tertarik langsung aja cek offline atau online store Wardah karena mereka sering banget promo. See you bestie on my next review!


Shop at

Official website : wardah beauty
Shopee Mall : Wardah Official Shop





Maret 23, 2023 2 comments
Halo teman kembali lagi buat meracun kalian hehe. Gue mau ngucapin selamat berpuasa semua hehe. Kali ini gue mau meracun salah satu produk baru yang gue coba udah semingguan ini. Produk ini salah satu produk 2in1, bisa buat badan dan juga bisa buat muka juga. Produk ini dari Saafar Beauty, salah satu brand pendatang baru nih. Saafar Beauty ini baru ajah ngeluarin sabun berbentuk bar soap/sabun batangan. Sebagai brand pendatang baru, Saafar Beauty ini sendiri menyungguhkan kandungan dari bahan-bahan yang alami untuk kulit dan cocok banget nih buat kalian yang kulitnya sensitif. Kandungan utama yang dihadirkan oleh Saafar Beauty sendiri adalah menggunakan Lemon Extract sebagai kandungan utama untuk produk mereka. 

saafar beauty shining face and body soap

Saafar Beauty Shining Face And Body Soap bisa jadi salah satu alternatif buat kalian yang mungkin ingin mandi dengan sensasi berbeda dengan memakai sabun model batang. Yah, kalau boleh jujur sih gue udah lama ngga pakai sabun batang lagi hehe *gayaanaknya. Jadi, pas nyoba si Saafar Beauty Shining Soap ini gue merasa rada nostalgia hehe. Selain itu ini juga udah multifungsi juga karena bisa dipakai buat muka. Jadi, bisa menghemat facial foam ceunah hehe. Gimana-gimana udah pada kepo belum sama Saafar Beauty hehe. Kalau penasaran bisa langsung scroll ajah yah bund 😍.

ABOUT SAAFAR BEAUTY SHINING FACE AND BODY SOAP

source image & info : saafarbeauty website

"Shining Face and Body Soap merupakan sabun kecantikan 2 in 1 PREMIUM khusus untuk perawatan kulit Wajah dan Badan kakak. Shining Face and Body Soap ini diformulasikan untuk semua jenis kulit ya kak, yang bermanfaat untuk mencerahkan, memutihkan dan membantu menyembuhkan jerawat di Wajah dan Badan."

Benefit :
  • Membersihkan debu, kotoran dan Minyak yg menempel di wajah
  • Terdapat kandungan Salicylic Acid yg bisa mengatasi kulit berjerawat
  • Mempunyai kandungan Niacinamide yg bisa meratakan warna kulit dan mencerahkan
  • Mempunyai kandungan Palm Oil yg kaya akan Vit A dan E dimana Vitamin tersebut sangat bagus untuk kesehatan kulit
  • Terdapat kandungan Collagen dan Glutathione alami yg bisa membuat tampilan kulit lebih glowing dan kencang
  • Mempunyai kandungan Ceramide yg bisa mengunci kelembaban sehingga terhindar dari kulit kering dan iritasi
  • Kandungan Lemon Extract yg selain bagus untuk mengatasi jerawat, aroma khasnya menempel pada Sabun Saafar Beauty sehingga aromanya segar
Saafar Beauty Shining Face & Body Soap ini memakai bahan-bahan yang natural dan juga sudah lulus sertifikasi BPOM. Jadi, aman digunakan untuk orang-orang kulitnya sensitif, ibu hamil, menyusui dan juga anak-anak dari mulai usia 9 tahun. 

PACKAGING

Kemasan dari Saafar Beauty Face & Body Soap ini dikemas dalam kemasan berbahan aluminium foil dengan fitur zip lock. Kemasannya sendiri agak mirip-mirip sama kemasan granola yang sering gue beli hehe. Warna kemasannya di dominasi warna putih dan kuning sesuai dengan konsep dari Saafar Beauty Soap. Untuk keterangannya sendiri sudah dicantumkan cukup lengkap dibagian belakang kemasannya seperti deskripsi produk, cara pakai, expired date, ingredients, BPOM dan juga manufactured. 

saafar beauty

saafar beauty

Untuk bagian sabunnya sendiri dikemas dengan plastik lagi dan juga sudah terdapat net/jaring yang berfungsi untuk bisa mendapatkan busa lebih banyak. Selain itu, Saafar Beauty Soap ini cukup travel-friendly karena dikemas dengan fitur zip lock. Jadi, ngga usah khawatir kalau mau dibawa kemana-kemana, karena pastinya sudah aman tanpa takut jatuh ke tas.


KEY INGREDIENTS

saafar beauty shining face and body soap

Kandungan utama yang ada pada Saafar Beauty Soap ini berfokus untuk mencerahkan kulit dan membuat kulit lebih terlihat sehat. Berikut gue highlight kandungan utama yang ada pada Saafar Beauty Soap ini :
  • Niacinamide, salah satu kandungan yang cukup familiar yang berfungsi untuk mencerahkan dan meratakan warna kulit.
  • Salicylic Acid, kandungan yang dipercaya dapat mengangkat sel kulit mati dan juga juga cukup ampuh untuk membasmi jerawat.
  • Collagen, berfungsi untuk membuat kulit lebih lembap, menjaga kulit agar tetap sehat dan juga kulit tetap kencang.
  • Glutathione, salah satu antioksidan yang dipercaya dapat menangkal radikal bebas, menjaga kulit dari penuaan dan juga mencerahkan kulit.
  • Palm Oil, salah satu kandungan yang kaya akan vitamin E dan juga kaya akan antioksidan yang bagus untuk mencegah penuaan kulit.
  • Lemon Extract, kandungan ini dapat membantu mencerahkan wajah, menghilangkan noda wajah dan juga membantu untuk mengatasi jerawat.

TEXTURE & SCENT

saafar beauty shining face and body soap

Saafar Beauty Soap ini memiliki bentuk seperti sabun batang pada umumnya, bentuknya sendiri persegi empat dan warna pada sabun ini kuning cerah agak sedikit transparan. Untuk busa yang dihasilkan menurut gue ngga terlalu lebay dan cenderung dalam batas normal. Untuk aromanya sendiri menurut gue cukup enak walau bukan tipe yang menyengat gitu. Wanginya khas citrus tapi bukan yang tipe wangi citrus yang bikin eneg gitu. Karena gue ngga gitu fans sama wangi citrus, jadi menurut gue wangi si Saafar Beauty Soap ini kategori yang enak menurut gue.

FORMULATION & HOW TO USE

Formulasi buat busa yang dihasilkan oleh Saafar Beauty Soap ini menurut gue ngga terlalu lebay seperti yang gue bilang di awal. Kalau ngga pakai jaringnya hasil busa yang di dapat ngga gitu banyak menurut gue, kalau pakai net-nya busa yang dihasilkan tuh foam-nya jadi lebih alus gitu kaya whipped dan jadi lebih banyak cuma dalam batas yang wajar.

saafar beauty

saafar beauty

Buat hasilnya dipakai untuk di badan menurut gue masih kerasa sedikit kesat, lembapnya sih tetep dapet tapi menurut gue masih rada keset ajah. Untuk di wajah sendiri sih lebih lembap menurut gue, kebalikan sama pemakaian di badan. So far sih, lebih banyak dipakai buat di muka sih kalau gue karena ngga gitu bikin keset banget dan masih kerasa buat lembapnya. Hasilnya juga instan banget keliatan kan bedanya lebih keliatan cerah plus seger gitu kalau abis dipakai buat di muka.

FINAL REVIEW

Menurut gue kalau kalian punya masalah kulit kayanya bisa banget nih beralih ke Saafar Beauty Soap ini. Gue udah pakai ini buat semingguan, pakai di badan dan juga di muka. So far sih gue lebih sering pakai buat di muka ketimbang di badan. Kalau habis pakai ini di muka kaya seger ajah gitu, terus efeknya bikin cerah instan. Selain itu muka gue tetap lembap dan juga di muka gue ini ngga bikin kulit muka gue jadi kering. So far, gue suka banget ini kalau di pakai buat sabun muka harian. Nah, buat di badan sendiri gue baru pakai beberapa kali. Kalau ngga di pakai net/jaringnya gitu busanya kurang banyak menurut gue. Pas gue pakai ini net-nya buat di badan agak sedikit harsh menurut gue, mungkin karena gue jarang juga sih pakai net buat mandi jadi rada katrok kali yah hehehe. 

Tapi, gue lumayan suka juga sih ini karena wanginya enak banget, seperti yang gue bilang kalau gue bukan pecinta wangi citrus. Pas ini di balur keseluruh badan wanginya bikin rileks banget huhu. Buat hasilnya sih menurut gue malah bikin kulit rada kesat gitu malah kebalikan sama muka gue. Beberapa waktu lalu sempet lihat postingan instagram mba radiani kulsum yang bilang ini tuh bisa nahan bau badan walau panas-panasan dan gue trial wkwk. Gue lumayan takjub sih ini beneran bikin badan gue tetep terjaga dari bau badan huhu, meski panas-panasan. Badan gue tuh cepet banget keringetan gengs, meski udah pake deo atau minyak wangi suka ngga ngaruh kalau lagi gimana. Tapi, pas pakai ini bener aja dong tetep ngga bau keti sama sekali, malah wangi minyak wangi gue jadi lebih keluar wanginya 😂. Takjub ngga tuh.

Kayanya kalian wajib coba nih kalau kepengen sensasi mandi atau cuci muka yang beda, bisa banget coba si Saafar Beauty Face And Body Soap ini. Selain udah lulus sensor BPOM dan MUI, harganya pun terbilang affordable. Bisa banget langsung kepoin di official websitenya atau di shopee. Yuk langsung belanja bund, mumpung dikit lagi mau THR nih! 😋. See you gengs on my next review!





April 02, 2022 4 comments
Sering banget lihat Vlog - beauty vlogger dari luar bahas skincare yang bisa di custom sesuai dengan kebutuhan kulit mereka. Jadi, sebelumnya akan ada Skin Test untuk tahu masalah kulit yang di alami dan juga lifestyle sehari-hari dan nantinya akan dipilihkan komposisi bahan skincare sesuai dengan permasalahan kulit yang dialami. Menarik banget sih menurut gue karena kita bisa custom skincare sesuai dengan kebutuhan kulit kita dengan bahan-bahan aktif yang sudah disesuaikan untuk kulit kita. Nah, kalau di Indonesia sendiri ternyata sudah ada gengs. Brand ini sendiri sudah ada dari tahun 2019 dan mengusung konsep Personalized Skin Care. 

base skincare

Brand yang gue maksud adalah BASE Skin Care pasti udah ngga asing yah sama brand ini, karena ini adalah salah satu brand lokal yang mengusung tema tersebut. Gue ngga nyangka sih angan-angan gue pas lihat Vlog - beauty vlogger dari luar bisa jadi kenyataan gitu. Menurut gue keren sih bisa bikin konsep dengan personalisasi skincare yang umumnya masih awam banget di Indonesia. Nah, mari kita langsung saja kenalan lebih jauh dengan BASE Skin Care dan juga produk-produk kecenya. Please read till the end dan gue juga punya info layanan diskon buat kalian yang penasaran mau cobain BASE Skin Care!

ABOUT BASE SKIN CARE

Sekilas mengenai BASE Skin Care yang berdiri di 2019 lalu yang menyediakan produk perawatan untuk kulit dengan mengusung konsep personalisasi skincare sesuai dengan kebutuhan penggunanya. Melalui sebuah Skin Test yang bertujuan untuk mengetahui tipe kulit, gaya hidup dan juga kulit impian yang di dambakan. Dengan konsep tersebut bisa menganalisa kulit dan merekomendasikan bahan aktif skincare sesuai dengan kebutuhan kulit. Setelah melalui semua tahapan tersebut barulah akan dikirimkan produk yang sudah sesuai dengan hasil Skin Test.

base skincare

Selain itu bahan-bahan aktif yang dimaksud disini adalah yang sudah bersertifikasi Halal, ECO friendly dan juga Vegan. Jadi, tidak usah khawatir dengan semua bahan aktif yang akan direkomendasikan oleh team BASE karena bahan-bahannya sudah pasti jaminan 100% aman. Paling keren produk-produk dari BASE Skin Care free from harmful ingredients seperti SLS, Phthalates, Paraben, Artificial Color dan juga Perfume. Jadi, udah bisa dipastikan produk-produk yang ditawarkan oleh BASE Skin Care semuanya clean, safety dan juga ECO certified.

HOW TO GET YOUR BASE SKIN CARE

Nah, caranya buat dapetin produk BASE yang kalian butuhkan gampang banget! Kalian tinggal masuk ke website www.base.co.id, pertama akan ada Skin Test yang akan analisa kulit kalian dan akan ada pertanyaan-pertanyaan dari BASE team seputar permasalahan kulit kalian, gaya hidup, alergi terhadap kandungan dan juga skin goals. Setelah semua kuis dijawab nantinya akan diminta untuk mengisi email dan juga data diri lainnya sebagai informasi untuk BASE team. 

cara order base skincare

Setelah itu akan langsung ada produk-produk yang akan direkomendasikan oleh BASE Skin Care dan juga bahan-bahan aktif yang dibutuhkan oleh permasalahan kulit kita. Lalu, kita bisa pilih varian produk yang sudah direkomendasikan oleh BASE Skin Care mulai dari Cleanser, Toner, Moisturizer sampai Sunscreen. Pastinya semuanya sudah dengan formulasi bahan-bahan vegan yang dipilihkan BASE team yang sudah sesuai dengan kebutuhan kulit kita! Tinggal tunggu diproses dalam kurun waktu 3-5 hari kerja dan juga sudah Gratis Ongkir pengiriman se-Indonesia! Plus juga ada voucher diskon 35% kalau pake kode voucher yang nanti akan gue share hehe, jadi jangan sampai di skip 😋.

Nah, selanjutnya gue akan review mengenai produk-produk apa saja yang sudah direkomendasikan oleh BASE Skin Care sesuai dengan Skin Test yang gue lakukan.

BASE NINE TO TEN NOURISHING CLEANSER

base nourishing cleanser

Produk yang pertama adalah BASE Nine to Ten Nourishing Cleanser, kemasannya terbuat dari keramik yang berbentuk botol dengan aplikator pump. Selain itu terdapat double lock pada pump-nya untuk tidak mudah tumpah dan juga terdapat penutup untuk pump-nya, sayangnya penutupnya lupa gue bawa pas foto huhu. Botolnya sendiri kokoh berwarna putih susu dengan stiker label kemasan BASE yang warnanya orange-merah. Menurut gue kemasannya agak riskan untuk pecah meski penampakannya sangat kokoh. Ukuran cleanser-nya sendiri 100ml. Namun, masih cukup handy apabila ingin dibawa travel atau pergi. Kemasannya sendiri terdapat dus/box yang sudah berisi banyak informasi mengenai produknya mulai dari ingredients, penjelasan produk, BPOM, PAO dan juga expaired date.

base nourishing cleanser

Kandungan utama pada BASE Nine to Ten Nourishing Cleanser ini ada Olive Squalane yang berfungsi untuk menjaga regenerasi kulit, ada Niacinamide yang berfungsi untuk mencerahkan wajah, May Chang atau nama aslinya Litsea Cubeba Fruit Oil yang berfungsi untuk mengontrol produksi sebum dan ada Chamomile Water yang berfungsi sebagai agent shooting untuk meredakan kemerahan atau anti inflamasi. Dan juga banyak lagi kandungan yang bagus-bagus yang kayanya akan kepanjangan kalau gue tulis semua. Semua kandungan ini adalah salah kandungan yang di rekomendasikan based on Skin Test yang gue jalani. Pastinya ECO Certified dan memakai bahan-bahan yang vegan yang aman.

base skincare vegan

Untuk teksturnya sendiri berupa gel yang agak creamy berwarna agak putih keruh. Karena ini tanpa Artificial Color, SLS dan Artificial Fragrance maka cleanser ini tidak ada busanya. Kalau dibilang minim menurut gue kayanya ini yang mendekati cleanser yang benar-benar tanpa busa. Untuk baunya sendiri menurut gue seperti bau herbal atau obat tradisional banget dengan sedikit hint citrus. Masih cukup enak sih menurut gue untuk wangi dari cleanser ini. Saat memakai cleanser ini kesan licinnya masih terasa sehingga membutuhkan beberapa kali bilas agar tidak terlalu licin. Setelah kering menurut gue ada sedikit kesan ketarik namun ngga yang terlalu over dan juga kulit gue berasa lebih smooth setelah membersihkan dengan cleanser ini.

BASE ULTRA SHOOTE MOISTURE CREAM

base moisture cream

Selanjutnya ada BASE Ultra Shoote Moisture Cream, Kemasannya sendiri sama seperti produk cleanser-nya memakai bahan keramik dengan label stiker BASE. Aplikatornya juga memakai pump dan ada tutupnya sendiri. Untuk kemasannya sendiri agak lebih kecil dibandingkan dengan cleanser-nya. Ukuran untuk moisture-nya sendiri 30ml yang menurut gue lumayan banyak buat ukuran moisturizer. Selain itu juga di kemas dengan memakai dus/box yang sudah berisi banyak informasi mengenai produk, ingredients, BPOM, PAO dan expaired date.


Sebenarnya gue itu dipilihkan yang Balancing Lotion yang memang di formulasikan untuk kulit berminyak namun gue memilih ini cuma karena ada embel-embel Anti Aging-nya wkwkk. Tapi ngga kalah juga sih ini kandungannya ada Chamomile Water yang bisa untuk meredakan kemerahan dan meredakan iritasi. Ada Vitamin E yang berfungsi untuk menjaga kesehatan kulit dari radikal bebas dan menjaga untuk memperkuat skin barrier. Lalu ada Allantoin yang berfungsi untuk melindungi kulit dari iritasi dan juga merangsang pertumbuhan collagen. Nah, kan ngga salah gue pilih ini buat menjaga kulit gue dari radikal bebas wkwk.

base skincare aman

Buat teksturnya sendiri menurut gue seperti gel lotion yang berwarna kekuningan. Baunya sendiri menurut gue herbal banget daripada si cleanser-nya. Karena memakai komposisi bahan-bahan yang vegan mungkin baunya jadi kaya jamu/obat tradisional kali yah hehe, so far sih gue ngga terlalu masalah sih sama wanginya dan masih bisa di toleransi lah hehe. Feels-nya sendiri saat di baurkan ke wajah sedikit membuat berkeringat atau istilahnya sumuk dan juga agak sedikit lama untuk meresap. Namun, setelah 1 menit saat sudah meresap di wajah sudah tidak membuat berkeringat di wajah malah jadi keliatan glowing dan juga nampak lebih lembap.

BASE ULTRA MATTE NATURAL SUNSCREEN SPF 50 PA+++

base sunscreen

Nah, ini adalah produk yang masih hangat lah yah menurut gue. BASE Ultra Matte Natural Sunscreen, produk base yang satu ini terbilang masih baru dan sudah jadi favorit sunscreen di kalangan beauty enthusiast. Mari kita bahas packaging-nya terlebih dahulu, BASE Ultra Mattte Natural Sunscreen ini dikemas dengan tube yang mirip-mirip sama handphone jaman dlu wkwkwk. Warna kemasannya di dominasi warna ungu dan orange dengan tutup ulir dan model mulutnya agak meruncing untuk memudahkan kita mengontrol pengambilan produknya agar tidak kebanyakan. Sama seperti produk BASE yang lain produk sunscreen ini juga dikemas dengan box yang sudah berisi informasi produknya seperti ingredients, BPOM, expaired date, PAO dan juga manufactured. 

Sourced : Google

Apakah kalian tahu apa itu Blue Light ? Pastinya masih bertanya-tanya atau ada yang sudah tahu hehe. Jadi, Blue Light adalah pancaran sinar yang dipancarkan oleh perangkat digital seperti smartphone, televisi, laptop dan juga perangkat digital lainnya. Sinar buatan tersebut lah yang menerangi layar gadget yang kita pakai saat ini dan amat sangat berdampak pada kulit! Menurut beberapa studi paparan radiasi dari sinar blue light yang berjangka panjang dapat merusak sel, merusak skin barrier dan juga menyebabkan photoaging atau penuaan kulit. Jadi, bukan cuma sinar Ultraviolet saja yang bisa bikin photoaging namun sinar pada gadget kita juga! 

base ultra matte natural sunscreen

Nah, beruntungnya BASE Ultra Matte Natural Sunscreen ini sudah ada kandungan yang dapat melindungi kulit kita dari paparan blue light. Hero ingredients dalam produk sunscreen ini adalah Carotolino yaitu ekstrak minyak biji wortel dan ekstrak akar wortel. Bahan ini salah satu bahan yang bisa menangkal dari paparan radiasi sinar blue light dan juga menetralkan oksigen reaktif sejenis radikal bebas atau pollutan. Selain itu ada Amino Acid yang berfungsi untuk melindungi kulit dari inframerah, mencegah kulit dari kerusakan sel dan juga melindungi kulit dari polusi. Ada Blackcurrant & Raspberry Leaves Extract yang berguna untuk mencegah komedo hitam dan juga mengontrol produksi sebum. Kayanya lengkap yah bund hehe, ngga perlu khawatir sepertinya kalau mau bergadget ria soalnya sudah ada BASE Ultra Matte Natural Sunscreen ini.

base sunscreen

Buat teksturnya sendiri menurut gue creamy namun ngga terlalu thick dengan warna tekstur kuning yang sama dengan moisturizer-nya. Teksturnya sendiri menurut gue agak unik saat dibaur akan ada macam kaya serat kelihatannya dan setelah di ratakan langsung melt. Saat dibaurkan ke muka menurut gue sangat gampang dan ngga terlalu banyak effort. Selain itu BASE Ultra Matte Natural Sunscreen ini tidak ada white cast sama sekali! Jadi, ngga perlu lagi ngerasa khawatir soal masalah white cast karena sunscreen ini sama sekali ngga ada white cast. Hasil finishnya sendiri menurut gue satin finish. Finishnya matte namun masih tetap ada glow-nya di wajah. Buat aromanya gue ngga menemukan aroma pada sunscreen ini.

FINAL RESULT

Pas awal paket BASE ini dateng sayangnya gue ngga bisa langsung coba. Soalnya tiba-tiba muka gue merah-merah dan ada jerawat kecil-kecil huhu. Jadi, gue harus puasa skincare selama 5 harian buat redain merah-merahnya. Nah, karena ngga kunjung sembuh meski udah dipakein skincare yang biasa gue pakai akhirnya gue nyoba buat pakai si BASE Ultra Shoote Moisture Cream. Sebenernya awalnya rada takut malah nambah parah, tapi karena ku teringat banyak tugas negara yang harus di tuntaskan akhirnya gue memutuskan buat pakai wkwk. Jadi, akhirnya gue pakai ini barengan sama satu Ampoule yang gue pakai juga. Besok paginya merah-merahnya mendingan huhu seneng banget sumpah. Meski baunya menurut gue rada gimana tapi hasilnya bener bisa bikin reda merah-merah sama jerawat-jerawat kecil gue huhu.


Buat BASE Nine to Ten Cleanser ini juga pas awal muka gue merah malah bikin komedo gue makin naik gitu. Nah, kayanya gue terlalu semangat gosoknya jadi malah mumbul komedo gue. Setelah tahu trik buat cuci muka pakai ini. Eh, malah ini yang udah tinggal dikit dan bahkan mau abis huhu. Gue suka banget sama cleanser ini. Meski kelihatan kaya masih ada sensasi licinnya, pas gue pakein exfo toner dikapasnya udah ngga ada kotoran yang masih ada huhu. Meski awalnya gue rada skeptis karena biasanya kalau tipe gentle cleanser gini pasti deh selalu ada kotoran yang masih nempel tapi ngga berlaku buat si BASE Nine to Ten Cleanser ini. Pokoknya kalian wajib cobaaa! 

Pas pakai si BASE Ultra Matte Natural Sunscreen teksturnya agak unik menurut gue kaya ada serat gitu tapi setelahnya langsung melt. Saat udah di aplikasikan dimuka langsung keliatan glow-nya tapi bukan glowing yang berminyak seperti kebanyakan sunscreen hybrid yang gue coba. Hasilnya menurut gue satin finish. Matte namun bukan yang matte banget tapi tetap terlihat glow-nya. Saat awal pemakaian agak berkeringat namun setelah meresap sempurna sudah langsung hilang dan malah kelihatan jadi kaya ngga pake apa-apa. Ngga berat dimuka, ga bikin perih di mata kalau keringetan dan juga ngga pilling sama sekali. Menurut gue formulasinya sudah baik dan juga ini ngga ada white cast-nya sama sekali! Pas banget sih buat yang hobi make-up kaya gue buat pakai ini biar ngga flash back kalau foto hehe. 

So far, gue suka sama semua produk BASE yang di formulasikan buat gue ini, karena ngga ekspektasi kalau ternyata bisa bikin kemerahan gue jadi reda huhu. Jadi, kayanya buat kalian yang kepo atau yang kepingin nyoba kayanya langsung aja deh tinggal masuk ke website-nya dan pakai kode voucher gue! Karena gue ada kode voucher diskon 35% buat setiap minimal pembelian 100rb!

base skincare








September 10, 2021 12 comments
Hai gaes apa kabar? hehe
Setelah lama hiatus akhirnya aku kembali 😆

Entah kenapa akhir-akhir ini sedang tidak mood untuk melakukan aktifitas untuk mereview, mungkin karena tidak ada bahan untuk ku review hehehe. Yah dikarenakan gue lagi bokek dan juga bingung mau beli apa lagi, dikarenakan produk make-up dan skincare gue juga masih ada dan masih belum habis huhu. Takut di geplak suami kalau impulsif belanja lagi huhu syedih *curcol 😂. Nah kemarenan pas ke Alfamart gue lihat-lihat di bagian beauty-nya dan gue cukup terkesima sekarang Alfamart dan juga Indomart cukup lengkap untuk bagian beauty dan juga skincare. Nah pas kesana gue lihat produk dari SAFI, dulu pas ini muncul jujur aja ngga begitu tertarik hehehe. Sempet beli sih exfoliatornya yang warna ungu tapi sepertinya belum jodoh karena bikin muka jadi jerawatan huhu. Nah pas ke Alfamart gue liat Safi White Expert Series cukup lengkap dari mulai Facial Cleanser, Night Cream, Day Cream sampai Toner 2 in 1 juga ada. Dikarenakan muka gue cepet sensi akhirnya gue membeli Safi White Expert Purifying Cleanser dan Safi White Expert Day Cream.

safi white expert

Tadinya sih mau review langsung sekaligus dua-duanya di artikel ini tapi ngga jadi gaes karena ternyata produk Safi White Expert Day Cream-nya tidak terlalu cocok di gue huhu syedih. Sepertinya gue belum jodoh dengan morning skincare routine huhu. Jadi akhirnya mari kita bahas saja performance dari Safi White Expert Purifying Cleanser ini 😉.

ABOUT SAFI WHITE EXPERT PURIFYING CLEANSER

Safi ini brand asal Malaysia dan sudah 30 tahun lebih ada di Malaysia. Di Indonesia sendiri Safi ini muncul di awal tahun 2018 dan sudah ada 2 tahun di Indonesia. Mengusung konsep Halal, Natural dan juga teruji secara klinis, brand Safi ini sendiri menjadi brand skincare nomor satu di Malaysia. Sehingga sudah tidak perlu di ragukan lagi untuk kualitas produknya.

Source : Google

Safi White Expert series ini kesemua produknya diformulasikan dengan menggunakan Seed Of Blessing(Habbatus Sauda) atau yang lebih kita kenal dengan Jintan Hitam yang dipercaya dapat memelihara kulit agar terlihat segar dan cerah juga sebagai anti oksidan, selain itu menggunakan Oxy White Teknologi yang bekerja untuk membantu penyerapan oksigen dan penyerapan nutrisi sehingga memperlambat efek penuaan. Sepertinya cukup menjanjikan yah hehehe, selain itu untuk klaim Safi White Expert Cleanser ini juga di formulasikan dengan busa yang lembut sehingga membuat wajah tetap terasa lembab dan juga dapat membersihkan kotoran di wajah secara maksimal.

PACKAGING

Kemasan Safi White Expert Purifying Cleanser ini didominasi warna putih dan juga biru. Kemasannya sendiri dikemas sama seperti facial wash pada umumnya berbentuk tube dengan tutup fliptop. Untuk kemasannya sendiri cukup kokoh dan tidak mudah tumpah. Dibagian kemasannya juga sudah terdapat informasi ingredients, logo halal, expaired date dan juga klaim dari produk.

safi review

Untuk kemasan dari Safi White Expert Purifying Cleanser ini ada 2 jenis, yang satu dengan berat 50gr dan 100gr sama seperti punya gue. Untuk dibawa travelling atau berpergian juga masih handy dan tidak terlalu memakan tempat banyak. 

INGREDIENTS

Based on di website dan juga yang tertera pada kemasannya bahwa Safi White Expert Purifying Cleanser ini mengadung Habbatus Sauda dan juga menggunakan teknologi Oxy White. Alasan kenapa gue memilih untuk membeli ini adalah karena ingeredients yang tertera sangat minim dan juga sepertinya juga sangat menjanjikan dengan klaimnya hehe😋.

safi white expert purifying cleanser

Kalau yang gue lihat Safi White Expert Cleanser ini tidak menggunakan paraben sebagai bahan preservative-nya(pengawet), namun menggunakan Phenoxyethanol sebagai gantinya yang tidak terlalu keras untuk kulit. Selain itu produk ini juga tidak mengggunakan SLS(Sodium Laureth Sulfate) sebagai penghasil busa melainkan Myristic Acid yang lebih rendah untuk kadar iritasinya dibandingkan dengan SLS, namun sayangnya masih dapat membuat kulit menjadi lebih kering after pemakaian. Terus gimana pemakaiannya dikulit gue hehe, Let's read till the end 😃.

TEXTURE & PERFORMANCE

Untuk warna dari Safi White Expert Cleanser putih susu dan untuk teksturnya ini cukup thick dan juga creamy mirip-mirip seperti lotion. Selain itu wanginya cukup segar dan tidak terlalu mengganggu, meski begitu gue agak khawatir karena aroma fragrance-nya ternyata cukup menyengat namun untungnya masih bisa di toleransi hehe.

safi white expert
Untuk busa yang dihasilkan juga cukup banyak dan mirip-mirip seperti Senka, tekstur busanya sendiri lembut mirip-mirip seperti whip. Pemakaian untuk produk ini sendiri juga tidak perlu banyak-banyak sepertinya karena, sebiji jagung saja sudah cukup. 

RESULT

Selama pemakaian kurang lebih 3 minggu ini gue ngerasa si Safi Cleanser ini cukup membantu mengeringkan jerawat gue mengingat muka gue amat sangat rentan jerawat hehe. Menurut gue sih Safi White Expert Cleanser ini sangat amat gue rekomendasikan untuk kaum oily-acne prone skin, karena cukup membantu untuk mengeringkan jerawat juga mengangkat sebum. Untuk muka gue yang kombinasi sih ini masih meninggalkan kesan kesat atau kerasa ketarik gitu after pemakaian. Mungkin kalau yang punya dry skin sepertinya belum cocok, tapi yah balik lagi yah gaes skincare itu cocok-cocok an hehe.

review safi

Dikarenakan gue ngga bisa menemukan produk ini di website ingredients checker seperti skincarisma atau pun cosdna, maka gue mencari produk yang sekiranya mirip ingredients-nya dengan Safi White Expert Cleanser ini. Based on dari hasil research gue ternyata ini tidak termasuk dalam golongan yang Fungal Acne Safe dikarenakan terdapat beberapa kandungan yang tidak Fungal Acne friendly, seperti Nigella Sativa Seed Oil, Lauric Acid dan juga Glyceryl Stearate. Namun meski begitu di muka gue sendiri tidak ada rasa gatal atau menimbulkan jerawat baru lagi sehingga sepertinya masih tergolong aman untuk di gunakan. Tapi tetep yah bund, skincare itu cocok-cocok an jadi pastikan do research dan juga beli yang trial atau yang kecilnya dulu untuk tahu kadar cocoknya hehe.

Untuk harganya sendiri menurut gue sangat amat terjangkau dan tidak menguras kantong hehe. Selain itu untuk ukurannya seperti yang gue sebutkan di atas ada 2 varian size. Jadi, bisa banget untuk coba yang ukuran 50gr dulu untuk sekedar coba-coba hehe. Harga Safi White Expert Purifying Cleanser ini dibandrol mulai harga 25rb -35rb, tapi tergantung tempat yah karena harganya beda-beda di setiap seller.


Postive 

✅ Mudah di dapat kan dimana-mana
✅ Tersedia dua size
✅ Dapat mengeringkan jerawat

Negative 

❌ Membuat muka kesat (ketarik)





Desember 01, 2020 4 comments
Hai semua kembali lagi kita hehe.
Tidak terasa 2 bulan lagi mau tahun baru lagi aja 😑.
Gimana perasaannya di tahun ini? hehe, ngga usah ditanya lah yah.

Jadi beberapa waktu lalu gue baru beli salah satu sabun cuci muka ter-anyar dikalangan dunia per beauty-an. Mereka baru launching sabun cuci muka yang terbaru yang di formulasikan untuk muka yang berjerawat, namun ternyata masih terdapat pro-kontra. Sabun muka yang gue maksud adalah SENKA, gue sih sudah mencoba beberapa variannya seperti yang Senka Perfect Whip yang original dan juga Senka Perfect Whip White Clay. Keduanya sih ngga ada masalah sama sekali di muka gue, dari dulu gue selalu kepengen review tapi belum kesampean dan yang akhirnya akan gue review adalah Senka Perfect Whip Acne Care.

senka perfect whip

Gue beli ini di shoppee official store-nya Senka, namun gue sedikit kecewa karena pengemasannya yang tidak terlalu hati-hati. Tidak ada seal(pengaman) di mulut botolnya namun dari pihak shoppee hanya dilakban saja di bagian tutupnya 😕, lalu produknya sendiri isinya tidak full seperti yang biasa gue beli. Emang sih beli ini lagi harga promo dari harga sekitar 80 ribu jadi 50 ribu an, tapi moso sih mentang-mentang harga diskon jadinya seperti itu huhu sedih lah aku atau mungkin karena beratnya yang berbeda yang gue punya ini isinya 100 gr tapi tetep aja kayanya isinya ngga full gitu 😑. Ngomong-ngomong si Senka ini tuh sebenernya juga cukup banyak pro-kontra dikarenakan formulasinya, yang terbaru ini si Senka Perfect Whip Acne Care ini juga ternyata. Penasaran ? Monggo dibaca sampai habis hehe. 

ABOUT SENKA PERFECT WHIP ACNE CARE

Varian facial foam terbaaru dari Senka yang daapat mengatasi kulit berjerawat. Diperkaya ekstrak Bunga Chamomile dari Kyoto yang mampu membersihkan segala kotoran, sel kulit mati, minyak hingga ke pori-pori wajah, serta kandungan White Cocoon dan White Hyaluronic Acid yang menjaga kelembapan kulit wajah sekaligus. Dapat membantu meredakan masalah kulit wajah berjerawat.(Source : Senka id)

senka facial foam
Source : google

Senka sendiri adalah brand yang dibangun oleh Shiseido Group pada tahun 2002, kalian pasti tahu lah yah brand Shiseido asal jepang yang meholita itu. Untuk brand sekelas Shiseido pastinya produk Senka ini pasti bukan kaleng-kaleng, karena brand Senka ini di jepang sana menjadi pembersih muka No.1. Selain itu yang unik dari Senka Facial Foam ini adalah busanya yang melimpah yang dipercaya dapat membersihkan muka secara menyeluruh tanpa membuat wajah terasa kering.

PACKAGING

Seperti kemasan facial wash pada umumnya, Senka Perfect Whip Acne Care ini dikemas dengan bentuk tube dengan tutup flip flop. Keseluruhan kemasannya sendiri berwarna hijau mint, warna yang cukup menggambarkan isi pada produknya. Untuk punya gue sendiri tutupnya tidak kokoh, jadi kalau di taruh berdiri isi produknya bakal tumpah gitu 😐. Dibagian belakang kemasannya sudah tertera cara penggunaan, list ingredients, barcode BPOM dan juga tempat pembuatannya. Untuk Senka Perfect Whip Acne Care ini di buat di vietnam dan berbeda dengan Senka yang awal masuk ke Indonesia yang pembuatannya di jepang. Semoga sih formulasinya sama yah hehe.

senka perfect whip acne

Untuk ukuran Senka Perfect Whip Acne Care ini ada 2, yaitu kemasan yang 100gr seperti yang gue punya dan juga ukuran yang mininya 50gr. Jadi tinggal disesuaikan dengan kebutuhan saja, mau yang kecil dulu untuk trial atau langsung beli yang ukuran full size-nya.

INGREDIENTS

Seperti yang sudah disebutkan di atas bahwa Senka Perfect Whip Acne Care ini, di formulasikan untuk wajah yang berjerawat. Sehingga banyak terdapat kandungan yang dapat membantu dalam mengatasi jerawat. Ada extract chamomile dari kyoto yang dipercaya dapat membantu membersihkan muka secara menyeluruh, White Cocoon dan Hyaluronic Acid yang menjaga kelembaban wajah, dan Salicylic Acid yang membantu dalam penyembuhan jerawat.

senka

Meski begitu masih terdapat silica dan juga fragrance di dalam produk ini. Namun sepertinya dalam kadar yang tidak terlalu banyak dikarenakan komposisinya untuk silica ada dibagian bawah dan untuk fragrance-nya sendiri tidak terlalu menyengat dan masih bisa di toleransi.

TEXTURE & PERFORMANCE

Untuk tekstur dari senka ini cenderung creamy, untuk warnanya sih agak kehijauan mirip seperti clay mask kalau menurut gue. Untuk wanginya sendiri pun seger, namun kalau gue sih tetap favorit wangi dari kakak pendahulunya yang paling enak menurut gue hehe. 

senka facial foam

Untuk busa yang dihasilkan juga kurang lebih sama dengan facial foam Senka yang lain. Daya membersihkannya pun menurut gue masih cukup bagus. Terlihat dari foto kalau Senka Perfect Whip Acne ini bisa membersihkan makeup yang cukup sulit dibersihkan, untuk maskara mungkin memang sulit karena rata-rata formula maskara cukup pekat dan sulit dibersihkan.

RESULT

Setelah gue pakai ini kurang lebih semingguan, gue bisa menyimpulkan bahwa Senka Perfect Whip Acne ini memang di formulasikan khusus untuk kulit yang berminyak dan juga acne-prone skin. Kenapa begitu ? Karena dibanding Senka Perfect Whip Facial Foam yang biru dongker atau yang Clay kedua facial foam tersebut tidak bikin kondisi muka gue tuh keset, namun malah cenderung lembab, bukannya lembab banget gimana gitu yah. Tapi muka tuh saat kondisi after cuci muka malah cenderung supple(kenyal) yah itu sih yang gue rasain, namun berbeda dengan Senka Perfect Whip Acne ini cenderung bikin muka gue keset namun kesetnya masih bisa di toleransi karena tidak terlalu bikin muka jadi ketarik atau kaku, masih ada sedikit kadar lembabnya. Untuk gue pribadi sih tidak masalah karena untuk formulasinya sendiri menurut gue sudah cukup bagus, mungkin ini memang di formulasikan untuk kulit muka yang oily dan berjerawat sehingga kalau untuk pemakaian pribadi sih ngga bikin kondisi muka jadi tambah banyak jerawat lagi. Ibaratnya tuh kalau lagi parah terus cuci muka pakai ini tuh jadi ngeringin si jerawatnya, namun yah balik lagi yah skincare itu cocok-cocok an jadi paling tidak di make sure kembali apakah sekiranya ada ingredients yang tidak cocok atau carilah pembersih wajah sesuai dengan kebutuhan kulit masing-masing. Kalau gue lihat based on skincarisma, ini tuh sudah termasuk golongan Fungal Acne Safe sehingga aman untuk orang-orang yang sedang mencari produk dengan kategori fungal acne safe. Tapi balik lagi yah gengs, ini pembersih muka saja dan perlu diperhatikan untuk yang punya jerawat yang parah, bahwa pembersih wajah saja tidak cukup untuk bisa meredakan jerawat, masih di perlukan tahapan lainnya agar jerawat bisa sembuh dan wajah menjadi baik seperti sedia kala. Kayanya segitu dulu aja deh buat reviewnya, kira-kira manakah facial foam Senka favorit kalian.




Oktober 07, 2020 2 comments
Older Posts

About me

Hi welcome to my blog. I'm karin author of this blog. Semua yang disini kebanyakan related soal beauty hehe. For any endorsment or sponsorship bisa langsung DM di IG @karina.herdani

Be Friends

I'm a part of








Labels

basic skincare beauty beauty story body care cleansing Copy Right eye cream eye liner foundation giveaway hair care health himalaya implora just miss lip cream lip tint lipstick lomba lomba blog make up marcks maybelline nivea scarlett serum skincare sponsored sunscreen techno wardah

Recent Posts

Blog Archive

  • ▼  2023 (20)
    • ▼  Oktober (3)
      • REVIEW JUJUR RINTIK NO BUMP LOTION : SOLUSI ATASI ...
      • SKINSOCIATE : KOMUNITAS BEAUTY YANG DI BANGUN SKIN...
      • SCARLETT C-POWER SERIES BEST COMBO : CARA EFEKTIF ...
    • ►  September (2)
    • ►  Agustus (3)
    • ►  Juli (2)
    • ►  Juni (2)
    • ►  Maret (6)
    • ►  Februari (1)
    • ►  Januari (1)
  • ►  2022 (24)
    • ►  Desember (1)
    • ►  November (4)
    • ►  Oktober (1)
    • ►  Agustus (3)
    • ►  Juli (1)
    • ►  Juni (1)
    • ►  Mei (3)
    • ►  April (3)
    • ►  Maret (2)
    • ►  Februari (1)
    • ►  Januari (4)
  • ►  2021 (34)
    • ►  Desember (1)
    • ►  November (5)
    • ►  Oktober (1)
    • ►  September (4)
    • ►  Agustus (4)
    • ►  Juli (3)
    • ►  Juni (3)
    • ►  Mei (2)
    • ►  April (2)
    • ►  Maret (3)
    • ►  Februari (2)
    • ►  Januari (4)
  • ►  2020 (15)
    • ►  Desember (1)
    • ►  Oktober (5)
    • ►  September (4)
    • ►  Agustus (3)
    • ►  Juli (1)
    • ►  Juni (1)
  • ►  2019 (2)
    • ►  November (1)
    • ►  Oktober (1)
  • ►  2017 (12)
    • ►  Juni (2)
    • ►  Mei (1)
    • ►  Maret (1)
    • ►  Februari (6)
    • ►  Januari (2)
  • ►  2016 (16)
    • ►  Desember (1)
    • ►  November (1)
    • ►  Oktober (1)
    • ►  September (4)
    • ►  Agustus (4)
    • ►  Juli (2)
    • ►  Juni (2)
    • ►  Mei (1)

Created with by ThemeXpose | Distributed By Gooyaabi Templates